Jumat, 01 Januari 2016

[Korean Drama] Because It's The First Time



Sepanjang saya menonton drama sepanjang 8 episode ini, rasa-rasanya saya enggak berhenti tersenyum. Because it is so sweet. So romantic. So adorable. Mengingatkan saya pada saat-saat pertama menyukai seseorang. Punya sahabat-sahabat yang selalu bersama anytime anywhere. Masalah apa pun enggak akan pernah terasa berat selama mereka masih ada.


Because It's first time menyuguhkan kisah yang remaja banget. Bukan hanya kisah cinta segi-segi di antara kelima sahabat -Yoon Tae O, Hang Song Yi, Seo Ji An, Ryoo Se Hyun, Choi Hoon dan Oh Ga Rin-, tapi juga kehidupan personal masing-masing tokoh. 

Yoon Tae O yang harus tinggal sendiri ketika ayahnya menikah lagi setelah ibunya meninggal. Si penyuka fotography dan film ini selalu menyantap roti atau pizza karena lebih mudah memesannya ketimbang makanan bernasi, padahal dia tidak begitu suka pizza. Hong Song Yi terpaksa menumpang tinggal di rumah Yoon Tae O lantaran ibunya memilih meninggalkannya demi lelaki yang dicintainya. Seo Ji An yang harus bekerja keras untuk membantu ayahnya, Choi Hoon yang bercita-cita menjadi aktor musikal tapi tidak mendapatkan restu dari orang tuanya yang mengharapkan anaknya masuk universitas dan Oh Ga Rin yang bersikap seolah-olah ayahnya yang sudah setahun meninggal masih hidup sehingga orang-orang menganggapnya gila.

Mereka tertawa bersama. Bertengkar tentang hal-hal sepele. Tapi, mereka tahu bagaimana saling menjaga dan melindungi. 

Paling angkat topi deh buat Yoon Tae yang bikin saya sukses jatuh simpati sama karakternya dia. Ini untuk pertama kalinya saya menonton Minho Shinee berlakon dan saya suka. 

Satu adegan yang paling saya ingat ketika Song Yi tertidur dan Tae O bertanya padanya: "Apa kau ingat Anna Karenina?"

Lalu flash back saat Song Yi dan Tae O duduk di bawah pohon. Song Yi memegang buku berjudul Anna Karenina. Saat itu Tae O mengabarkan ayahnya akan menikah lagi. Song Yi menunjukkan buku dan mengatakan tokoh perempuan di dalam cerita itu tampaknya bukan perempuan yang baik karena Anna Karenina meninggalkan suaminya demi lelaki lain. Tapi, setelah membacanya, kau akan mengerti mengapa dia melakukan itu. Seperti itulah ayahmu.
Dan bertahun-tahun kemudian, Tae O mengembalikan kata-kata Song Yi ketika dia mengetahui ibunya pergi meninggalkan dia dan adiknya demi seorang lelaki.

Ada banyak yang menyentuh hati, membuat saya merenung, tertawa dan terharu di saat yang bersamaan. Tapi, saya tidak akan menuliskannya.  Selain bakalan sangat panjang dan tentunya ada banyak review yang lebih baik dari ini, sebaiknya kalian menontonnya saja sendiri. Mungkin bisa mengingatkan masa-masa ketika berusia dua puluh tahun.

-salam-





2 komentar: